Minggu (31/03), ribuan warga masyarakat Kintap dan sekitarnya
berbondong-bondong memadati Lapangan Koramil Desa Kintapura Kec. Kintap
dalam penutupan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke XIX tingkat Kab. Tanah Laut yang diselenggarakan dari tanggal 29-31 Maret 2013 dimana Kecamatan Kintap sebagai tuan rumah.
Berbagai hiburan disajikan panitia sebelum berlangsungnya puncak penutupan STQ kali ini, diantaranya penampilan dari grup rebana dan habsy, drum band SMAN 1 Kintap dan lain sebagainya. Acara ini dibuka oleh tarian kreatif dari siswi-siswi SDN Pandansari Kintap.
Acara ini dihadiri oleh Bupati Tanah Laut beserta istri, Plt. Ketua DPRD Tala, Sekretaris Daerah Tala yang mana juga sebagai Ketua LPTQ Kab. Tanah Laut beserta istri, Kepala Kankemenag Tala beserta istri, para Kepala SKPD dan Camat se Kab. Tanah Laut.
Dalam sambutannya sekaligus menutup secara resmi kegiatan ini,
Bupati Tala, Drs. H. Adriansyah berpesan khususnya kepada Qori / Qoriah
agar mempelajari Alquran tidak hanya ketika ada suatu moment atau lomba,
tetapi juga bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari karena Alquran
sendiri merupakan pedoman hidup kita sebagai umat Muslim.
Beliau juga berharap, “para Qori / Qoriah STQ
ini bisa menjadi pelopor minat membaca Alquran di tengah-tengah
masyarakat yang semakin pesatnya perkembangan jaman. Jangan sampai apa
yang kita tidak mendapatkan berkah dari Allah SWT”, kata Adriansyah.
Harapan terakhir beliau kepada Qori / Qoriah yang nantinya akan
mewakili Tanah Laut di Tingkat Provinsi agar bisa berprestasi dan
membanggakan Tanah Laut di STQ Tingkat Prov. Kalsel yang akan diselenggarakan 1-7 Mei 2013 di Kab. Hulu Sungai Utara.
Setelah sambutannya Bupati menutup secara resmi kegiatan ini yang
didampingi langsung Kepala Kankemenag Tala, Drs. H. M. Tambrin, M. MPd ,
Sekda Tala, dan Camat Kintap yang ditandai dengan peletusan kembang
api.
Setelah ditutup secara resmi, langsung diumumkan para pemenang
berbagai cabang yang telah dilombakan. Penyerahan piala oleh Bupati yang
didampingi Kepala Kankemenag Tala dan Ketua LPTQ Kab. Tanah Laut. Untuk juara umum STQ ke – XIX Tingkat Kab. Tanah Laut adalah Kecamatan Jorong dan juara umum favorit jatuh pada Kecamatan Bumi Makmur.
0 Komentar