Zakat sebagai salah satu rukun Islam
merupakan ibadah sosial yang istimewa. selain bermanfaat sebagai
pembersih harta bagi yang menunaikannya (muzzaki), juga sangat
bermanfaat bagi sang penerimanya (mustahik). Lantaran hal tersebut
melalui Penyelenggara Syariah Kantor Kemenag Tala laksanakan Sosialisasi
Optimalisasi Lembaga Zakat Se Kabupaten Tala, di Aula Kankemenag Tala
Selasa (24/06/14).
Pgs.Ka.Kankemenag
Tala, Drs.H.M.Rusdi Hilmi disaat membuka kegiatan secara resmi sekaligus
memberikan arahan serta motivasi kepada peserta yang juga pengurus UPZ pada instansi pemerintah daerah Tala dan UPZ yang ada dikecamatan.
Potensi
zakat umat Islam sangat besar apa bila zakat telah dapat dikelola
secara benar dan tepat sasaran sehingga dapat menumbuhkan kesadaran
masyarakat betapa pentingnya zakat dan menumbuhkan kepercayaan
masyarakat kepada pengelolaa zakat.
“Kepercayaan adalah kendala yang sering ditemui oleh pengurus zakat, dengan mengoptimalkan UPZ
yang ada di instansi-instansi maupun yang ada dikecamatan, baik
penyelenggara zakat yang berbentuk badan, lembaga maupun yayasan
diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat Tala dengan
penyaluran zakat tersebut tepat sasaran kepada yang sangat membutuhkan,”
jelas H.Rusdi.
Selain itu, H.Rusdi juga mengharapkan dalam menunjang pengelolaan zakat, didalam pelaksanaannya agar setiap UPZ
yang ada di instansi maupun dikecamatan untuk mempunyai data-data
terbaru baik para muzzaki maupun mustahiknya sehingga diharapkan dengan
adanya data tersebut penyelenggaraan zakat dapat berjalan terencana
sesuai harapan.
Kegiatan ini diikuti sebanyak 90 peserta UPZ instansi pemerintah daerah Tala dan UPZ Kecamatan yang ada di kabupaten Tala , dengan waktu pelaksanaan selama 1 (satu) hari.
0 Komentar