Kepala
Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Tala Drs. H. Rusbandi, MA
memberikan apresiasi kinerja DPRD Tanah Laut. Hal tersebut
diungkapkannya pada rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Tanah Laut,
Senin (11/09/17) di ruang Sidang DPRD Kab. Tala.
Menurut
H.Rusbandi kekosongan sebuah jabatan harus segera dipenuhi mengingat
tugas dan tanggung jawab harus dilaksanakan. “Dalam kesempatan ini kita
juga memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada dewan pimpinan
DPRD selama jabatannya memberikan pelayanan dan bersinerji dalam
membangun pemerintah daerah Tanah Laut,” ungkapnya.
Dalam
Kesempatan tersebut Ka.Kankemenag juga memberikan dukungan dan spirit
bersama kepada yang baru dilantik untuk menjalankan tugas sebagai abdi
negara.
Dalam
sambutannya Ketua DPRD Tala Ahmad Yani mengatakan, dengan pelantikan
pengurus antar waktu tersebut diharapkan dapat mengisi kekosongan
pimpinan dewan masa jabatan antar waktu periode 2014-2019.
Ahmad
Yani mengatakan pemberhentian dan pengangkatan jabatan antar waktu
dengan surat keputusan Gubernur Kalsel menetapkan Abdi Rahman, S.Pd.I
pimpinan dewan, dan kemudian Khairil Anwar sebagai mengisi jabatan sisa
waktu 2014 s.d. 2019.
Rapat
Paripurna tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD dilanjutkan dengan
pembacaan keputusan Hubernur Kalsel yang dibacakan Sekretaris DPRD,
Kemudian pengucapan sumpah atau janji jabatan pimpinan DPRD Tala dan
penandatangan berita acara pengambilan sumpah.
0 Komentar