Kepala Kantor
Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut H.M.Rusdi Hilmi
mengatakan tugas generasi pemimpin Tanah Laut sekarang adalah mendoakan
dan melanjutkan cita-cita pendiri Kabupaten Tanah Laut secara
bersama-sama.
Menurut H.
Rusdi, harapan para pendiri Kabupaten Tanah Laut tiada bukan melanjutkan
perjuangan untuk memajukan pembangunan Tanah Laut dan mensejahterkan
masyarakat Tanah Laut.
“Selain kita
tetap mendoakan, kita harus melanjutkan tugas kita melanjutkan
pembangunan,” ucapnya usai mengikuti ziarah dan memimpin doa ziarah ke
Makam Pendiri Tanah Laut, Senin (02/12/19) Pelaihari.
Lebih lanjut H.
Rusdi mengatakan ziarah makam pahlawan pendiri Tanah Laut merupakan
bentuk penghormatan kepada pendahulu serta sebagai i’tibar agar
senantiasa mengingat jasa-jasa para pendiri kabupaten Tanah Laut.
Sementara
ditempat berbeda Bupati Tanah Laut saat Sholat Hajat bersama yang
digelar di Mesjid As-Syuhada, Minggu (01/12/19) mengajak kepada seluruh
masyarakat dan pejabat lingkup Tanah Laut untuk mendoakan bersama,
“Karena doalah satu-satunya yang diharapkan pendiri Tanah Laut yang
sudah wafat,” ujarnya sebelum sholat dilaksanakan.
Adapun
rombongan Bupati dan Forkompinda menziarahi dan bersilaturahmi kepada
pendiri yang masih hidup. Ada 10 titik makam yang diziarahi, diantaranya
H. Sumari bin H. Sumadin, H. Hamdi bin H. Anang Tuah, H.M. Afham bin H.
Anang Tuah, KH. Abd. Jebar bin H. Zaini, H. Suriansyah bin Abdussamad.
Sedangkan pendiri Tanah Laut yang masih ada yakni Hj. Nor Asliah dengan
umur 85 Tahun.
0 Komentar