Rabu (05/06), Suasana cerah tidak turut serta meliputi perasaan
siswa-siswi kelas IX MTsN 1 Pelaihari yang melaksanakan perpisahan
sekaligus pengukuhan di halaman MTsN 1 Pelaihari. Perasaan haru
terpancar dari para siswa-siswi yang akan meninggalkan Madrasah ini.
Dalam acara ini, hadir Kepala Kankemenag Tala, Kasi Pendidikan
Madrasah Kankemenag Tala, para Pengawas Madrasah, para Komite Sekolah
dan tak ketinggalan juga para orang tua/wali murid kelas IX MTsN 1
pelaihari.
Selain perasaan haru, kebahagiaan juga terpancar dari semua yang hadir, karena berdasarkan hasil UN tingkat SLTP / MTs sederajat, seluruh siswa–siswi MTsN 1 kelas IX yang telah mengikuti UN dinyatakan lulus 100%.
Bahkan juga, sesuai apa yang disampaikan Kepala MTsN 1 Pelaihari,
Ahmad Saufi, S.Ag dalam sambutannya mengatakan, “untuk peringkat terbaik
1 dan 2 UN SLTP/ MTs sederajat di Kab. Tanah laut diperoleh dari siswa
MTsN 1 Pelaihari”, kata Saufi.
Kepala Kankemenag Tala, Drs. H.M. Tambrin, M. MPd dalam sambutannya
menyampaikan penghargaan kepada para siswa-siswi yang telah mengikuti UN
dengan predikat lulus 100% dan mendapatkan peringkat 1 dan 2 terbaik se
Kab. Tanah Laut.
“Hasil ini merupakan kerja keras kita bersama, baik itu para guru
dan orang tua/wali murid. Karena peran serta dan dukungan semua pihak,
para siswa-siswi kita mendapatkan hasil yang maksimal dalam menempuh
pendidikan selama tiga tahun di MTsN 1 Pelaihari ini”, ujar Beliau.
Beliau juga berpesan kepada para siswa, bahwasanya perjuangan dalam
menuntut ilmu tidak berakhir sampai disini, jadikanlah ini sebagai
motivasi kita untuk menghadapi pendidikan di tingkat SLTA/MA sederajat,
agar bisa meningkatkan prestasinya lebih baik dan lebih banyak lagi.
Pada kesempatan ini juga diserahkan penghargaan kepada para sepuluh
siswa–siswi dengan predikat nilai terbaik UN tahun 2013. Penghargaan
diserahkan langsung oleh Kepala Kankemenag Tala didampingi Kepala MTsN 1
Pelaihari.
0 Komentar