Melalui Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten tanah Laut laksanakan kegiatan syukuran dan pembinaan jamaah pasca haji bagi jamaah haji kabupaten Tanah Laut tahun 1436H/2014M bertempat di Mesjid Al-Manar, Kamis (04/12/14).
Kegiatan syukran yang diawali dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an, dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kab.Tala,H.Rusmadi,S.Ag,S.Pd.I,MM, Kasi Peny Haji dan Umrah Kankemenag Tala, Kepala KUA Kecamatan se Kab.Tala, Ketua MUIKab.Tala,ketua IPHI Kab.Tala
H.Rusmadi membuka secara resmi kegiatan syukuran dan pembinaan tersebut mengawali dengan perkenalan diri sebagai Ka.Kankemenag yang baru di Kab.Tala, menyampaikan rasa bersyukur atas kedatangan jamaah haji yang telah kembali ketanah air dengan selamat sesuai dengan jumlah jamaah haji Tala 232 orang termasuk 2 petugas TPHD,TKHD yang terbagi 2 kloter.
“Syukur alhamdulilah jamaah haji dari Kab.Tala kembali ketanah air dengan selamat tanpa ada kekurangan, semoga apa yang telah dilaksanakan dalam ibadah semata niat kepada Allah mendapat haji yang mabrur,”ucapnya.
Ka.Kankemenag juga mengharapkan, ibadah yang telah dikerjakan tidak boleh terhenti ataupun terputus begitu saja setelah sampai di tanah air. Segala bentuk ibadah yang biasa dilakukan di tanah suci harus tetap terbawa dalam keseharian sehingga membawa amalan yang tidak terputus.
“Jadi yang sudah pulang dengan selamat dan menyandang status haji/hajah harus bisa meninggalkan segala kemungkaran di masa lalu serta masuk ke masa yang lebih baik,sehingga status yang telah disandangnya dapat menjadi panutan dimasyarakat,” harap Ka.Kankemenag.
Kegiatan diisi dengan tausyah mengenai haji oleh ketua MUI Tala,KH.M.Syahrani,S.Ag dan dilanjutkan dengan sambutan Ketua IPHI tala yang mengharapkan kepada jamaah haji untuk dapat terus menjalin silaturrahmi antar jamaah.
0 Komentar