Ka.Kankemenag Tala Resmi Serahkan Surat Tugas

Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala), H.Rusmadi, S.Ag.,S.Pd.I., MM secara resmi menyerahkan surat tugas Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Tanah Laut (Manicta).

Penyerahan tersebut langsung didampingi Direktur Pendidikan Menengah Universal Kemenag RI Dr. Suwardi saat membuka kegiatan Penguatan Manajemen Bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Manicta, Jumat (23/09/16) di Ruang Pertemuan MAN IC.

Dalam sambutannya Ka.Kankemenag mengucapkan terimakasih kepada Kepala Madrasah (Kamad) Manicta dan seluruh dewan guru yang sampai saat ini masih berjuang untuk mengembangkan Manicta.

"Dengan diberikannya surat tugas yang sah oleh Kemenag RI, diharapkan menjadi spirit yang kuat menuju Manicta yang mampu bersaing dengan yang lain," sampainya.

Ka.Kankemenag menambahkan, sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, sangat penting peningkatan kualitas dan kuantitas guru, baik guru Manicta maupun guru pada madrasah lainnya. Dengan kegiatan tersebut melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas tinggi dalam keimanan dan ketaqwaan, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi serta mampu mengaktualisasikan diri dalam kehidupan bermasyarakat.
 
Hal yang sama juga disampaikan Kamad Manicta, Hilal Nazmi, S.Ag, M.Pd.I dalam laporannya perlunya penambahan asrama putra dan asrama guru yang masih diperlukan. Disamping itu Hilal juga mengharapkan bimbingan dan tuntunan dari pihak terkait untuk mencapai tujuan bersama menciptakan generasi penerus bangsa. Kami mengucapkan terimaksih banyak kepada seluruh stakeholder yang telah membantu mensukseskan hingga sekarang dapat beroperasi. "Jangan memandang sebelah mata Manicta saat ini, akan tetapi lihat 5 tahun kedepan Manicta," harapnya.

Posting Komentar

0 Komentar