Kemenag Tala Terima DIPA Tahun 2017

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tanah Laut menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2017 sekaligus penyerahan penghargaan satuan kerja terbaik 2016, Rabu (21/12/16) di Gedung Sarantang Saruntung.

Penyerahan DIPA tahun 2017 tersebut disaksikan langsung Wakil Bupati Tala H.Sukamta, Kepala Kantor Ditjen Perbendaharaan Prov. Kalsel Dede Supandi, Kepala Kejaksaan Negeri Tala, Kepala KPPN Pelaihari, pimpinan FKPD, dan seluruh Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) Tanah Laut.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Tala H. Rusmadi, S.Ag.,S.Pd.I.,MM usai menerima dan menandatangani fakta integritas mengungkapkan dana DIPA tersebut sangat bermanfaat bagi kelancaran program Kementerian Agama dalam melayani umat.

"Kami akan menggunakannya sebaik mungkin sesuai dengan rencana dan program kementerian agama di tahun 2017," tandasnya.

Selain itu, pihaknya berharap kerjasama semua pihak untuk mendukung demi terlaksana kinerja dan pelayanan terbaik untuk kesejahteraan Tanah Laut.

Sebelumnya Kepala Kantor Pelayanan Pembendaharaan Negara (KPPN) Pelaihari Tjahjo Purnomo melaporkan sekitar Rp. 203 milyar alokasi DIPA Satker Kab. Tala dan sebanyak 30 DIPA yang tersebar 23 Satker.
 
Penyerahan DIPA tahun 2017 tersebut sekaligus pemberian penghargaan satker terbaik berdasarkan penilaian kinerja pelaksanaan APBN tahun 2016.

Posting Komentar

0 Komentar