Dihari ketiga dalam melaksanakan tugas, 
Kepala Kankemenag Kab. Tanah Laut H. Rusmadi, S. Ag, s. Pd. I,MM 
melakukan rapat koordinasi dengan para Kepala Seksi di ruang Kerja 
Kepala, Rabu (01/10/14).
Rapat 
perdana yang dipimpin langsung oleh Ka. Kankemenag beragendakan beberapa
 poin, tujuannya dengan diadakannya rapat ini, mengingat Ka. Kankemenag 
baru menjabat di Tanah Laut, perlu koordinasi yang intensif, sehingga 
bisa berkerjasama dengan baik dengan seluruh pihak, untuk meningkatkan 
pelayanan kepada masyarakat dan memajukan Kankemenag Tanah Laut.
Dalam
 arahannya, Ka. Kankemenag mengatakan, memohon dukungan dan bantuan 
seluruh pihak  yang terkait dalam bekerja membangun citra Kankemenag 
Tanah Laut.
“Tanpa bantuan dari semua
 pihak yang terkait, kita tidak bisa bekerja secara maksimal dan tidak bisa 
mengahasilkan yang maksimal pula,” kata H. Rusmadi.
Ditambahkan
 juga, dalam menghadapi setiap permasalahan agar selalu dikomunikasikan 
dengan baik, agar suasana harmonis, dan persatuan kesatuan sesama 
karyawan di lingkungan Kankemenag Tanah Laut tetap terjaga.
Rapat
 kali ini menghasilkan beberapa keputusan, diantaranya; untuk mengangkat
 citra Kementerian Agama, setiap kegiatam selalu dipublikasikan kepada 
masyarakat. Sehingga masyarakat tahu akan kinerja yang sudah 
dilaksanakan Kankemenag Tanah Laut, khususnya dalam pelayanan kepada 
masyarakat.
Selain itu juga, dalam 
rapat ini juga memutuskan untuk dibentuknya Forum Komunikasi Pegawai. 
Tujuan nya sebagai wadah pengayoman kepada Karyawan (i) Kankemenag Tanah
 Laut, agar setiap permasalahan ada dikantor bisa dipecahkan 
bersama-sama dan keutuhan silaturrahmi tetap terjaga.
 
 

 
 
 
 
 
0 Komentar