Bertempat di Aula Kankemenag Kab.Tanah Laut,pada hari Rabu
(04/07/12),telah berlangsung Rapat Kerja antar para Kepala Seksi,Kepala KUA
dan Ketua Pokjawas yang ada di lingkungan Kantor Kementerian Agama
Kab.Tanah Laut yang dipimpin oleh Kasubbag Tata Usaha,Drs.H.M.Rusdi
Hilmi.
Rapat Kerja ini membahas tentang peningkatan Disipilin pegawai yang
ada di Lingkungan Kankemenag Kab.Tanah Laut.Dalam arahannya,Kasubbag
Tata Usaha menyampaikan beberapa hal hal diantaranya,point pokok yang
dibahas dalam Raker kali ini adalah masalah jam kerja
pegawai,keseragaman dalam pakaian dinas dan menyangkut penyuluh Agama
dan pengawas madrasah.Beliau juga menyampaikan jam kerja yang sesuai PP
53 terkait disiplin PNS adalah 37,5 jam dalam seminggu.Sehingga perlu disepakati pentingnya jam kerja yang diterapkan.
Hasil Raker ini nantinya akan segera dilaksanakan,sehingga
peningkatan disiplin pegawai di lingkungan Kantor Kementerian Agama
khususnya dapat tercapai dan menghasilkan kinerja yang baik kedepannya
0 Komentar