Jamaah Haji Tanah Laut Tiba di Tanah Air

Tepat pukul 21.15 Wita Jamah Haji Kab. Tanah Laut yang tergabung dengan Jamaah haji Kab. Tabalong pada Kloter BDJ-09 tiba di Asrama Haji. Rasa letih setelah menempuh perjalanan jauh dari bendara King Abdul Azis Mekkah menuju Tanah Air, berubah dengan kegembiran terpancar di raut wajah para Jamaah Haji Kloter 09 ketika turun dari dalam Bis menuju Aula Jeddah Asrama Haji embarkasi Banjarmasin yang terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan Pasport dan Buku kesehatan oleh petugas.
Suasana haru dan lambaian tangan keluarga di balik pagar pembatas mengobati kerinduan selama ini terpisah dalam menjalankan Ibadah Haji ke Tanah Suci Mekkah dan tidak henti-hentinya puji syukur pun terucapkan dari mulut para jamaah karena telah sampai dengan selamat sehat wal afiat.
Kedatangan Jamaah haji Kloter BDJ-09 berjumlah 322 orang berasal dari Kab. Tanah Laut dan Kab.Tabalong disambut oleh Ketua PPIH Embarkasi Banjarmasin, H.Abdul Halim H. Ahmad,Lc.MM dan Kankemenag Kab. Tanah Laut Dan Ketua Panitia Pemberangkatan dan kedatangan beserta pejabat daerah yang ikut serta dalam menyambut kedatangan para jamaah haji.
Kakanwil dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para jamaah yang baru saja datang menjadi tamu Allah serta kakanwil menghimbau” kebiasaan dalam beribadah dan berdoa selama menjalankan ibadah di Tanah Suci Mekkah, hendaknya dapat terus dilakukan sehingga kelak anak, cucu dan serta keturunan kita dapat juga kembali menjadi tamu Allah SWT, Amin”, Ujar Beliau.
H.Abdul Halim H. Ahmad,Lc.MM dalam laporannya menyampaikan jamaah kloter BDJ-09 yang telah tiba berjumlah 322 Orang yang seharusnya berjumlah 323 orang akan tetapi ada 1orang jamaah asal Kab. Tanah Laut yang bernama Hj.Iraf binti H.Raihan umur 67 tahun asal Kec. Pelaihari tidak bisa ikut pulang dikarenakan masih dirawat di RS AS di kota Madinah, beliau juga menghimbau kepada kepada para jamaah yang berada di Aula Jeddah Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin dan para yang berhadir agar bersama-sama mendoakan salah satu jamaah kloter BDJ-09 yang tidak bisa kembali bersama-sama keTanah Air agar secepatnya sembuh dan dapat pulang ke Tanah Air dan berkumpul dengan keluarga
Kakanmenag Kab.Tanah Laut, Drs.H.M.Tambrin, M.MPd dalam hal ini mewakili Bupati Kab.Tanah Laut menyampaikan sambutan mengucapkan selamat kepada para jamaah yang telah menunaikan ibadah haji dan pulang ketanah air dengan selamat, semoga menjadi haji yang mabrur sehingga dapat memberikan contoh tauladan baik didalam keluarga maupun di masyarakat dalam bersosial” jangan nantinya peci (kupiah) aja yang berubah warna dari hitam menjadi putih akan tetapi ahlak, prilaku dan perbuatan tidak ikutan berubah dari sebelumnya menjadi lebih baik” Ujar Beliau.
Selain itu beliau menghimbau agar tetap menjaga tali silaturahmi antar jamaah walau pun sudah tidak lagi selalu bertemu ataupun berkumpul” tetap jaga tali silaturahmi, jangan sampai nantinya apa yang telah bersama-sama dilakukan menjadi tamu Allah SWT, putus begitu saja”, imbau Beliau.

Posting Komentar

0 Komentar