Untuk meningkatkan
ilmu fardhu kifayah penyelenggaraan jenazah kepada petugas penyelenggara
jenazah dan tokoh masyarakat di Kecamatan Takisung, Kantor Urusan Agama
(KUA) Kecamatan Takisung mengelar kegiatan
bimbingan dan pembinaan Fardhu Kifayah yang dilaksanakan di Mesjid
Baital Makmur desa Gunung Makmur Kecamatan Takisung, Selasa (10/12).
Kegiatan
bimbingan dan pembinaan fardhu kifayah dibuka secara resmi oleh Kepala
Kankemenag Kab. Tanah Laut, Drs. H. Muhammad Tambrin, M.MPd yang
sekaligus dalam kesempatan memberikan materi mengenai penyelenggaran
jenazah.
Kepala
Kankemenag Tala disela-sela memberikan materi kepada peserta,
menyampaikan ucapan terima kasih kepada peserta yang telah
berpartisipasi dan kepada KUA Kecamatan Takisung yang telah menyelenggarakan kegiatan bimbingan dan pembinaan fardhu kifayah.
“Kegiatan
ini sangat bermanfaat untuk kita bersama-sama berbagi ilmu dan saling
bertukar pengalaman sehingga nantinya dapat berguna dalam kita
bersama-sama memberikan bantuan dalam fardhu kifayah penyelenggaraan
jenazah sesuai dengan tata cara agama Islam”, ungkap Ka. Kankemenag.
Kepala KUA
Kecamatan Takisung, H.Jurhani,S.Pd.I sebagai ketua panitia pelaksana
dalam laporannya menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan selama 1 hari
dihadiri 40 orang peserta dari tokoh masyarakat dan petugas
penyelenggaraan jenazah, dengan tujuan untuk bersama-sama menyempurnakan
ilmu fardhu kifayah penyelenggaraan jenazah yang nantinya dapat
diterapkan dalam pelaksanaannya” lapor H.Jurhani.
0 Komentar