Penilaian
sekolah sehat tingkat Provinsi Kalimantan Selatan yang diadakan kerjasama empat
Kementerian, Selasa (02/09) dilakukan di Kabupaten Tanah Laut, dimana penilaian
dilakukan di MTsN 1 Pelaihari dan MIN Kuringkit yang merupakan wakil dari
Kabupaten Tanah Laut tingkat SLTP/MTs Sederajat dan SD/MI sederajat.
Kegiatan
Penilaian Sekolah Sehat merupakan Surat Keputusan Bersama (SKB) empat Menteri
yang terdiri dari Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Kesehatan, Kementerian
Agama dan Kementerian Pendidikan, sehingga merupakan kegiatan yang sifatnya penting
dan sangat diperhatikan akan manfaatnya.
Rombongan
tim penilai yang terdiri dari Kanwil Kemenag Prov. Kalsel, Dinas Kesehatan
Prov. Kalsel, Pemerintah Prov. Kalsel dan Dinas Pendidikan Prov. Kalsel
terlebih dahulu mendatangi MTsN 1 Pelaihari, yang juga didampingi tim Penilai
tingkat Kabupaten serta Kasi Madrasah Kankemenag Kab. Tala.
Dalam
arahannya sebelum melakukan penilaian, Tim mengatakan penilaian berupa
pengamatan dan wawancara. Disamping itu, penilaian juga tidak melihat dari
aspek lomba saja, yang lebih penting adalah sebuah proses pembinaan yang
dilakukan terus menerus, dengan tujuan agar anak didik akhirnya mampu
mempraktekan budaya hidup sehat dan bersih sehingga meningkatkan optimalisasi
hasil pembelajaran yang maksimal.
Sementara
itu, Kasi Madrasah Kankemenag Tanah Laut, Hamsani, S. Pd. I menyampaikan dalam
arahannya, berharap kepada tim penilai dapat memberikan masukan atas segala
kekurangan yang ada.
“
masukan atas segala kekurangan merupakan koreksi tersendiri bagi kita untuk
berusaha lebih baik lagi, khususnya dibidang kesehatan ini”, ujar Hamsani.
Hamsani juga menambahkan
selain bagian kesehatan, peningkatan juga dilakukan pada bagian sarana dan
prasarana, yang mana merupakan penunjang pembelajaran yang maksimal.
0 Komentar