Ka.Kankemenag Tala Rencanakan Penghapusan BMN



Senin (16/11/15) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut kedatangan tim dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara Dan Lelang (KPKNL) Banjarmasin berjumlah 3 orang dipimpin Kasi pelayanan penilaian, Achmad Mulyono, dalam rangka meninjau Barang Milik Negara (BMN) pada Kankemenag Tala yang akan melaksanakan penghapusan.

Kedatangan Tim peninjau disambut langsung Kepala Kankemenag Tala, H.Rusmadi,S.Ag,S.Pd.I,MM dengan didampingi Kasubbag Tata Usaha, Drs.H.M.Rusdi Hilmi diruang kerja yang kemudian diteruskan ketempat peyimpanan barang yang masih berada dilingkungan Kankemenag Tala.

Ka.Kankemenag disela-sela ikut serta meninjau kelapangan, memberikan informasinya mengenai BMN yang akan dihapuskan dari daftar aplikasi Simak BMN Kemenag Tala dengan cara penghapusan.

“setelah diusulkan sebanyak 19 buah unit kendaraan terdiri dari 18 buah sepeda motor dan 1 unit mobil, ternyata yang disetujui untuk dilakukan pengahapusan dari daftar SIMAK BMN Kemenag Tala hanya 13 buah sepeda motor, dikarenakan masih ada kekurangan persyaratan harus ditindaklanjuti terlebih dahulu,”terang beliau.

Selain itu Ka.Kankemenag tala juga menjelaskan bahwa pengahapusan BMN di Kemenag tala diusulkan mengingat beberapa barang inventaris BMN tersebut mengalami kerusakan dan tidak efektif dalam menunjang operasional kantor, dan secara ekonomi biaya perawatan ataupun perbaikan dikhawatirkan tidak sesuai dengan nilai jual barang tersebut apabila nantinya tidak segera dilakukan penghapusan,”jelas beliau.

Satu persatu BMN yang akan dihapuskan didokumentasikan dari empat sudut berbeda oleh tim penilai.

Posting Komentar

0 Komentar