Kementerian Agama
(Kemenag) Tanah Laut (Tala) sebagai instansi vertikal lintas sektoral
mendukung penuh penekanaan laju pertumbuhan penduduk dengan program
Keluarga Berencana (KB).
Hal tersebut
diungkapkan Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kemenag Tala H.
Zairin Fanzani, S.Ag saat pencanangan Kampung KB di desa Pandahan
Kecamatan Bati-Bati, Rabu (10/10/18).
Menurutnya,
program pencanangan Kampung KB tersebut merupakan upaya pergerakan yang
mampu bersinerji dengan pihak lain dari berbagai bidang, tidak hanya
bidang kesehatan, pendidikan, sarana dan prasana, tetapi lebih dari
upaya peningkatan dan kemajuan daerah secara fisik dan non fisik.
Lebih lanjut
Kasubbag TU mengatakan, program yang digaung-gaungkan P3AP2KB tersebut
sangat membantu dan berpengaruh terhadap laju perkawinan usia dini,
pasalnya kesejahteraan keluarga sangat dipengaruhi dari budaya
masyarakat tanpa ada perencanaan yang baik.
Sementara itu
Bupati Tala menyatakan, hal yang sama salah satu indikator keberhasilan
daerah khususnya kesejahteraan masyarakat harus ada dukungan semua pihak
dan terintegrasi melalui keluarga berencana.
Selain itu
Bupati berharap, pencanangan kampung KB dapat meningkatkan kualitas
penduduk tidak hanya dari segi pengetahuan tetapi dari Sumber Daya
Manusia (SDM).
0 Komentar