“Jadikan malam
ta’aruf ini sebagai momen untuk membangun tali persaudaraan dan
kebersamaan, baik sesama ataupun antar kafilah,” ujar Kepala Kantor
Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Tanah Laut (Tala) H. M. Rusdi Hilmi
saat mengikuti malam ta’aruf Musabaqah Tilawatil Qur`an (MTQ) Nasional
XXXI Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Kamis (01/11/18)
malam di Islamic Center Tabalong.
Lebih lanjut
Ka.Kankemenag mengajak seluruh kafilah untuk membangun persaudaraan,
kebersamaan sekaligus menjalin tali silaturahmi dengan para kafilah
utusan 13 kabupaten/kota yang berhadir pada malam itu. “Jaga kekompakan
dan kebersamaan serta tetap junjung tinggi sportivitas, selamat
bermusabaqah,” pesannya.
Sementara itu
Bupati Tabalong H. Anang Syakhfiani dalam sambutannya mengatakan, atas
nama seluruh pemerintah daerah dan panitia Kabupaten Tabalong
mengucapkan selamat datang kepada seluruh kafilah di Bumi Saraba Kawa
dan terima kasih atas partisipasi kepada seluruh kafilah kabupaten/kota
yang turut berlaga pada ajang tahunan tersebut.
“Malam taaruf ini dilaksanakan merupakan langkah awal agar seluruh kafilah dapat saling mengenal satu sama lain,” ujarnya.
Selain itu H.
Anang Syakhfiani berharap, kegiatan tersebut berlangsung dengan lancar
sampai pada penutupan dan menghasilkan para juara juara terbaik yang
akan mewakili Kalsel di ajang MTQ Tingkat Nasional yang akan digelar
pada tahun 2019 mendatang.
Kegiatan
tersebut berjalan dengan khitmad, dihadiri kurang lebih 150 kafilah
perwakilah 13 kabupaten/Kota se Kalimantan Selatan dengan mengambil tema
”Melalui Ta’aruf Mari Kita Rajut Silaturahmi, Kita Wujudkan Persatuan
dan Kesatuan Bangsa Dibawah Naungan Rahmad dan Ridho Allah ‘Azza Wa
Jalla”.
0 Komentar