CJH Tala Tahun 2019 Lakukan Verifikasi Data

Menindaklanjuti surat Direktur Jendral Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama RI Nomor B-22024/Dt.II.II.2/KS.02/10/2018 tentang pengumpulan bukti setoran awal BPS-BPIH Tahun 1440H/ 2019 M, Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Tanah Laut (Tala) Tahun 2019 melakukan verifikasi data.

“Estimasi data CJH Tala sebanyak 267 orang terhitung dari nomor porsi 1900037279 s.d 1900060157,” ujar operator Siskohat Haji Kemenag Tala Rofik Wahyu Hardiyanto, Senin (05/11/18) di ruang seksi PHU.

Lebih lanjut Rofik menjelaskan, data tersebut merupakan belum final dan bisa saja berubah setelah hasil verifikasi jika nantinya ditemukan jemaah yang tidak ada dalam daftar dan ditambah dengan jemaah yang sudah berhaji.

Menanggapi hal tersebut Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh (Kasi PHU) Kemenag Tala Drs.H.Akh. Rusyadi mengatakan, itu tindak lanjut Bidang Haji Kanwil Kemenag Kalsel tentang pemeriksaan data etimasi CJH 2019.

Selain itu dalam rangka persiapan e-hajj, Direktorat Pelayanan Haji dalam negeri akan melaksanakan scaning lembar merah (lembar kelima) dan foto CJH yang masuk dalam kouta provinsi tahun 1440 H/2019M melalui bukti setoran awal BPIH.
 
“Kita sudah menginformasikan kepada pihak bersangkutan untuk sesegara melakukan pembaharuan dan verifikasi data sesuai dengan jadwal yang diberikan dari 01 s.d 09 November 2018,” pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar