Penyuluh: 4 Kunci Keberkehan dalam Hidup


Penyuluh Agama Islam (PAI) Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut (Tala) Kecamatan Bajuin Hj. Lina Hartati mengatakan ada 4 kunci keberkahan dalam hidup yang harus dilakukan dan diamalkan.

Taqwa, salat, sedekah dan pemaaf itu yang kita amalkan secara istiqomal insyaallah mendapat keberkehan dalam hidup,” ujarnya saat menyampaikan tausiah agama, Senin (25/01/21) di Aula Kemenag Tala.

Hj. Lina mengatakan keberkahan dalam hidup merupakan kebahagian yang tidak bisa diukur dari materi saja, akan tetapi keberkahan hidup dapat dirasakan dari kedamaian hati dan ketenangan hidup sehari-hari.

Hidup akan berkah jika melaksanakan perintah Allah dan menjauhi laranganNya, mendirikan salat, rajin bersedekah dan saling memaafkan,” katanya.

Hj. Lina mengajak agar senantiasa meningkatkan iman dan taqwa serta berdo’a agar dijauhkan dari bencana yang sudah terjadi minggu-minggu ini di Indonesia dan khususnya Kalimantan Selatan. “Semoga musibah dan bencana menimpa keluarga kita menjadi motivasi kita untuk meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT,” harapnya.

Posting Komentar

0 Komentar