Ka.Kankemenag Tala : “Ucapan Syukur Tercapainya Target Pendaftar MAN IC”

Ucapan Syukur atas telah tercapainya terget yang diharapkan untuk pendaftar Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia (MAN IC)  di ucapkan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah laut, (Ka.Kankemenag Tala) H.Rusmadi,S.Ag,S.Pd.I,MM disaat memberikan arahannya sebagai pembina apel bersama, Senin (11/04/16).

“Alhamdulilah berkat bantuan dan kerjasama semua fihak terutama Pemerintah daerah dalam hal ini Bupati Tala dan Ka.Kanwil Kemenag Kalsel, target yang diharapkan dapat tercapai dengan jumlah pendaftar melampaui hingga 519 peserta,”ucapnya disaat memberikan arahan kepada karyawan-karyawati dilingkungan Kankemenag Tala.

H.Rusmadi menerangkan bahwa untuk pendaftar dari Kalsel berjumlah 442 orang dan 77 orang pendaftar sebagai pilihan kedua pada MAN IC Tala yang hanya dapat menampung 96 siswa dengan 4 lokal. Peserta yang telah terdaftar melalui web secara online akan diseleksi dan akan diumumkan pada tanggal 29 April untuk mengikuti tes yang akan dilaksanakan di MAN 2 Banjarmasin di bulan Mai tahun 2016.

Diakhir arahannya Ka.Kankemenag mengharapkan semoga saja kouta yang telah disediakan dapat terpenuhi dengan kententuan dan persyaratan yang telah ditentukan dari Kementerian Agama RI “Semoga nantinya kouta yang telah ditentukan dapat terpenuhi dengan lulusnya siswa yang berprestasi baik dalam akedemik maupun prestasi dalam bidang bidang lain,”harap Ka.Kankemenag. 

Dalam kesempatan tersebut Ka.Kankemenag juga menghimbau agar setiap ASN di Kemenag Tala agar dapat meningkatkan kinerja yang nantinya dituangkan didalam aplikasi E kinerja yang telah ada.

Posting Komentar

0 Komentar