Kemenag Resmikan MAN IC Tala

Kementerian Agama (Kemenag) RI melalui Direktur Pendidikan Madrasah Prof.Dr.Phil.H.M.Nur Kholis Setiawan, MA meresmikan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia (MAN IC) yang mulai beroperasi tahun ajaran 2016/2017 di Pelaihari Kabupaten Tanah Laut, Jum’at (15/07/16).

H.M.Nur Kholis Setiawan mengatakan MAN IC merupakan madrasah yang memiliki konsep untuk melahirkan insan-insan yang intelektual dan siswa-siswi MAN IC adalah generasi yang pilihan. “Kita inggin generasi muda membangun indonesia kedepan orang yang pintar dan benar,” ujarnya saat memberikan sambutan.

Selain itu, Nur Kholis mengatakan input dari MAN IC merupakan bibit-bibit unggul dari tiap-tiap MTs/SMP di seluruh Indonesia. “Hanya siswa terbaik dari masing-masing sekolah yang bisa mendaftar disekolah ini,” tambahnya.

Sementara itu, Bupati Tala H.Bambang alamsyah mengatakan perjalanan dalam mendirikan MAN IC cukup panjang dengan penuh hambatan untuk mengawalinya. “Dengan semangat dan bekerjasama dengan baik akhirnya MAN IC bisa berdiri di Bumi Tuntun Pandang yang tercinta,” ujarnya.

Bupatipun berharap  kepada orang tua murid agar tidak berhenti memberikan pendidikan kepada anak-anaknya. “Orang tua harus mendukung anaknya untuk melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi lagi,” pintanya.

Sebelumnya, Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Tala H.Rusmadi,S.Ag.,S.Pd.I.,MM melaporkan siswa yang masuk ke MAN IC sebanyak 75 orang dari 96 kouta.

Selain itu, Ka.Kankemenag memberikan semangat dan dukungan kepada murid yang pada kesempatan itu turut berhadir. “Tetap semangat dan optimis dalam mewujudkan pendidikan yang diharapkan,” tutupnya.

MAN IC Tala adalah satu dari delapan MAN IC yang mulai beroperasi pada tahun ajaran 2016/2017. Selain MAN IC Tala, diantaranya MAN IC Padang Pariaman (Sumatera Barat), MAN IC Bengkulu Barat (Bengkulu), MAN IC Kota Batam (Kep. Riau), MAN IC Sambas (KalBar), MAN IC Kota Palu (Sulteng), MAN IC Sorong (Papua Barat) dan MAN IC Kota Kendari (Sulawesi Tenggara).
 
Turut berhadir diacara tersebut Sekda Tala Abdullah, Pejabat Kanwil Kemenag, Para Kepala Dinas Kab. Tala, Perwakilan Dandim, Kapolres, Bank BRI, Dewan Guru, Siswa-siswi serta wali murid MAN IC.

Posting Komentar

0 Komentar