"Setiap
Kepala Kantor Kementerian Agama harus berani melakukan mutasi," kata
Kepala Biro Kepegawaian (Karopeg) Kementerian Agama RI, H.Ahmadi, M.Ag
saat memberikan sambutan dan arahan pembinaan Aparatur Sipil Negara
(ASN) bagi pejabat eselon III dan IV di aula Kanwil Kemenag Kalsel,
Senin (17/10/16).
Ahmadi
menyampaikan sebagai ASN Kemenag harus mempunyai visi dan misi untuk
menggerakkan perubahan di lingkungan Kantor Kemenag. Menurutnya dalam
melaksanakan modal yang terpenting adalah budaya kerja dalam kehidupan
bekerja, baik karakter, maupun literasi wawasan yang bagus dan memiliki
kompetensi yang bagus pula.
Lebih
lanjut Ahmadi menambahkan efektifitas pemanfaatan SDM di Lingkungan
Kementerian Agama sangat penting demi kemajuan institusi Kemenag dengan
harapan, PNS yang baru dapat bekerja sesuai dengan kedisiplinan,
kepatuhan dan percepatan regulasi.
Sementara
itu, Ka.Kankemenag Tala H.Rusmadi, S.Ag.,S.Pd.I.,MM usai acara dimintai
keterangannya mengatakan dengan adanya pembinaan dan pencerahan
tersebut tentu sangat penting sebagai bahan evalusi bersama. Pertemuan
ini tidak hanya sebagai silaturrahmi tetapi sangat mendukung bagi kami,
bagi pejabat Eselon III dan IV agar dapat menjalankan fungsinya sesuai
dengan tugas dan fungsi masing-masing.
Rusmadi
juga menyampaikan kemenag sudah menata sedemikian rupa
peraturan-peraturan agar pemenuhan tentang ASN ditempatkan sesuai dengan
porsinya. "Tidak ada keraguan kita jika ASN memiliki kompetensi yang
handal dimanapun berada," pungkasnya.
Pembinaan
tersebut dihadiri Kepala Kanwil Kemenag Kalsel Drs.H.Noor Fahmi, MM,
para Pejabat Administrator (Eselon III) dan Pengawas (Eselon IV)
se-Kalsel dan para pejabat di lingkungan Kanwil Kalsel.
0 Komentar