Kepala
Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad) Kementerian Agama (Kemenag)
Kabupaten Tanah Laut (Kab.Tala) Andri Fazrian, mengatakan ujian madrasah
berbasis komputer harus terlaksana dengan baik dan lancar. “Mari kita
sukseskan ujian madrasah berbasis komputer ditahun 2019 dengan baik,”
ajaknya.
Menurut
Kasi Penmad kesuksesan pelaksanaan ujian tersebut tidak akan terlaksana
dengan baik tanpa dukungan dan support semua pihak madrasah
masing-masing. “Sesuai dengan target kita bersama, ditahun 2019 semua
madrasah harus melaksanakan ujian berbasis komputer,” tandasnya
dihadapan proktor se-Kab.Tala.
Pihaknya
mengharapkan semua proktor dapat memaksimalkan memberikan pendampingan
dalam pra pelaksanaan ujian. Selain peran proktor yang maksimal
menurutnya segala bentuk teknis harus dipersiapkan dengan baik sehingga
tidak mengganggu pelaksanaan ujian nantinya.
Pertemuan
tersebut merupakan bentuk arahan dan persiapan menghadapi ujian sekolah
berstandar nasional berbasis komputer (USBNBK), ujian akhir madarsah
berstandar nasional berbasis komputer (UAMBNBK) dan ujian nasional
berbasis komputer (UNBK) tahun ajaran 2018/2019 serta pemantapan
persiapan dan menindaklanjuti hasil Rakor tingkat provinsi beberapa
waktu lalu.
Diakhir,
pihaknya berpesan untuk saling menjaga koordinasi dalam upaya
mensukseskan dan melaksanakan ujian bersandar komputer. “Jika terdapat
kendala dilapangan agar secepatnya ditindaklanjuti dan diselesaikan
dengan baik,” pungkasnya.
Sedangkan
Protor kabupaten Rofik Aksan mengungkapkan langkah yang sekarang
diperhatikan semua proktor madrasah harus memastikan data aplikasi sudah
terinput, “Terkait jika ada perubahan kita harus cepat menindak
lanjuti,” ujarnya.
Pihaknya
juga berharap selama pelaksanaan ujian nantinya yang paling utama
adalah server tidak mengalami gangguan sehingga tidak menjadi kendala
dan hambatan dalam pelaksanaan ujian.
0 Komentar