Ketua DWP : Cantik Harus Diiringi Dengan Prilaku Yang Baik

Pelaihari (Kemenag Kalsel) Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agamaa Kabupaten Tanah Laut Hj. Rahmatul Jannah Rusdi Hilmi mengatakan seorang wanita atau perempuan harus berpenampilan cantik terkhusus kepada suaminya. Namun tuntutan seorang wanita harus cantik harus seimbang dengan prilaku yang baik, “Cantik harus diiringi dengan prilaku yang baik pula,” ujarnya.

Hj. Rahmatul mengatakan dalam sambutannya sebagai muslimah atau wanita yang cantik tentu harus menggunakan hijab yang baik pula sesuai dengan tuntunan syariah. Menurutnya sebagai istri ASN Kementerian Agama melalui kegiatan DWP yang digelar kesempatan tersebut bisa membawa bekal dan ilmu pengetahuan tentang berias dan mempercantik diri tanpa melanggar aturan atau norma agama.


Lebih lanjut Hj. Rahmatul mengungkapkan merias diri atau wajah memiliki etika, layaknya kita harus menyesuaikan dengan sebaik mungkin dalam kehidupan sehari-hari. Hj. Rahmatul juga berharap anggota DWP bisa lebih aktif dan bisa bersinerji bersama memajukan organisasi kewanitaan yang terhimpun pada Kementerian Agama.

Sementara Eny Dahliani Hidayah yang memberikan toturial merias wajah mengatakan yang hal yang mendasar adalah tidak berlebihan merias wajah dan harus menyesuaikan aktivitas sesuai lingkungan masing-masing.

Posting Komentar

0 Komentar