Kepala Kantor
Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Tanah Laut H.M.Rusdi Hilmi
mengharapkan dengan kepengurusan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid
Indonesia (BKPRMI) yang baru, ada peningkatan kualitas SDM para ustadz
dan ustadzah TPA/TKA di Tanah Laut
Menurut Rusdi
peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) para ustadz ustadzah
harus dilaksanakan guna menjawab tantangan pembangunan dimasa yang akan
datang.
“Pembangunan
mental keagamaan dan pendidikan karakter anak merupakan pondasi dasar
yang harus kita tanamkan pada diri anak sedini mungkin, agar kelak
mereka dapat membangun negeri ini menjadi negeri yang Baldatun
thayyibatun wa rabbun ghafur,” harap Rusdi Hilmi usai memimpin do’a pada
pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) BKPRMI Tanah Laut, Sabtu
(07/03/20) pagi di Gedung Balairung Tuntung Pandang Pelaihari.
Sementara
Bupati Tanah Laut H. Sukamta mengatakan BKPRMI harus bisa bersinergi
dengan ormas ormas keagamaan di Tanah Laut demi mewujudkan misi Tanah
Laut yang agamis dan bersinergi dengan LPTQ Tanah Laut guna melahirkan
qori dan qoriah yang dapat mengharumkan nama Tanah Laut dalam ajang
ajang MTQ ke depan.
“Saya berharap
para pengurus yang baru dilantik dapat bekerja lebih ekstra dan
melaksanakan gebrakan gebrakan baru demi eksistensi BKPRMI kedepan untuk
lebih baik lagi,” pinta Sukamta.
Pengurus
BKPRMI periode 2020 s.d. 2024 dilantik Ketua DPW BKPRMI Provinsi
Kalimantan Selatan H. Hermansyah, MM dan turut disaksikan oleh Bupati
Tanah Laut, Ketua PKK Tala, Perwakilan Kapolres Tala, Asisten II Sekda
Tala, Ketua GOW Tala dan seluruh pengurus BKPRMI lama serta para tamu
undangan.
0 Komentar