Ka.Kankemenag Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mushalla MTs NU Daar El Musthofa


Kepala Kantor Kementerian Agama Tanah Laut (Ka.Kankemenag Tala) H.M.Rusdi Hilmi, bersama dengan Direktur Utama PT. Bandangantirta Agung (Prof) Ir. Chendrawan Sugianto melaksanakan peletakan batu pertama Pembangunan Musholla Madrasah Tsanawiyah (MTs) NU Daar El Musthofa Bati Bati, Kamis (26/11/20) pagi.

“Semoga apa yang telah dilakukan oleh PT. Bandangantirta Agung ini akan memotivasi perusahaan perusahaan lainnya yang ada di Bumi Tuntung, sehingga keberadaan perusahaan itu dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar,” harap Rusdi Hilmi.

Orang nomor satu di Kemenag Tala tersebut mengatakan pembangunan Musholla MTs NU Daar El Musthofa tersebut merupakan bantuan dari program CSR (Corporate Social Responsibility) dari PT. Bandangantirta Agung.

“Bantuan ini sangat besar sekali manfaatnya untuk pengembangan infrastruktur dan kemajuan di madrasah kami, karena selama ini kami Kementerian Agama hanya dapat memberikan anggaran Bantuan Operasional Siswa karena ketiadaan anggaran pembangunan di kantor kami,” jelas Rusdi Hilmi.

Sementara Direktur Utama PT. Bandangantirta Agung Chendrawan Sugianto saat diwawancara mengatakan bantuan yang diberikan hanya ucapan terima kasih karena selama kami membangun bisnis diwilayah bentok ini dapat diterima dengan baik.

“Bantuan ini sudah sewajarnya kami berikan dimana kami berada dan bantuan ini tidak bersyarat dan kami tidak menuntut apa apa dari bantuan ini,” jelasnya.

Sugianto mengatakan bantuan tersebut tidak berhenti sampai disini, kedepannya kami akan terus berusaha meningkatkan bantuan bantuan lainnya guna meningkatkan sarana dan prasana di madrasah tersebut. “Selama kami masih beroperasional di wilayah ini, kami akan terus membantu demi kemajuan wilayah dimana kami berada,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut turut disaksikan Kasi Penmad Kemenag Tala, Pengawas Madrasah, Kepala Desa Bentok Kampung dan Kepala MTs NU Daar El Musthofa.

Posting Komentar

0 Komentar