Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut H.M. Rusdi Hilmi mengatakan belum ada anjuran pelaksanaan pembelajaran secara tatap muka. Hal tersebut disampaikannya saat memberikan arahan dan sambutan Rakor KKMTs se-Kabupaten Tanah Laut, Rabu (18/11/20) di MTsN 4 Tala.
Ka.Kankemenag mengatakan meskipun pandemi akan berakhir dan menuju kenormalan, akan tetapi pembelajaran masih harus berjalan dengan daring maupun luring. “Sampai saat ini sistem pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring ataupun luring,” ujarnya.
Lebih lanjut Ka.Kankemenag mengatakan walaupun sebagian daerah sudah zona hijau dan ada yang melaksanakan pembelajaran tatap muka dengan penerapan protokol kesehatan, ia menghimbau agar madrasah tetap melakukan pembelajaran jarak jauh atau dari rumah.
“Selama belum ada himbauan dan anjuran pembelajaran tatap muka, laksanakan sesuai dengan kebijakan yang ada, pembelajaran dilaksanakan secara daring,” tegasnya.
Selain itu Ka.Kankemenag berpesan agar para guru tidak membebankan pembelajaran melebihi kemampuan siswa. “Jika ada kendala pembelajaran daring dengan siswa, guru harus aktif berkomunikasi dengan orang tua sehingga pembelajaran dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.
Sementara Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad) Andri Fazrian mengatakan selama pembelajaran dari rumah atau jarak jauh, para guru diharapkan dapat melaksanakan pertemuan minimal dua kali dalam seminggu di madrasah.
“Meskipun pembelajaran dilaksanakan dari rumah, kebersihan madrasah dan lingkungan harus tetap diperhatikan serta dijaga,” pesannya di Rakor yang dihadiri para Kepala Madrasah negeri dan swasta tingkat MTs se Kabupaten Tanah Laut.
0 Komentar