Kepala Kantor
Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut H. M. Rusdi Hilmi
mengapresiasi seluruh torehan prestasi –prestasi madrasah.
Di Apel
Kesadaran, Senin (17/06/19) di Halaman Kantor Kemenag Tala,
Ka.Kankemenag menyamaikan salah satu madrasah yang banyak menoreh
prestasi adalah Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia Tanah Laut (MAN
ICT).
Hal tersebut
menurutnya dapat dilihat dari penghargaan yang diterima diantaranya,
peringkat pertama nilai rata-rata tertinggi MA se-Kalsel, peringkat
pertama nilai tertinggi perminatan IPA MA se-Kalsel, Peringkat Pertama
nilai tertinggi permintaan IPS MA se-Kalsel, dua siswa memperoleh nilai
100 mata pelajaran fisika, satu siswa memperoleh nilai 100 mata
pelajaran Bahasa Indonesia, dan peraih nilai tertinggi UN urutan ke-3
kategori SMA/MA se-Kalsel.
Ka.Kankemenag
juga memberikan apresiasi kepada Madrasah Diniah Takmiliyah yang sudah
menjuari umum pada Pekan Olahraga dan Seni Anatar Diniyah (PORSADIN) di
tingkat provinsi.
Ka.Kankemenag
berharap dengan prestasi-prestasi yang sudah diraih tersebut dapat
ditingkatkan dan dipertahankan serta menjadi motivasi bagi
madrasah-madrasah yang lain untuk meraih prestasi cemerlang.
“Saya berharap
semoga madrasah di Tala dapat terus meningkatkan prestasi anak anak
sebagai penerus bangsa dan sebagai tenaga pendidik kita harus memberikan
dukungan dan motivasi kepada anak anak,” ucapnya dihadapan peserta
apel, Kamad dan Kepala KUA.
0 Komentar