Grup Habsy Putri MAN Pelaihari Raih Juara I

Pelaihari - ManPel. Grup Maulid Habsy Putri MAN Pelaihari (Man Pel) meraih juara I lomba Habsy Tingkat SMA/SMK/MA se Kabupaten Tanah Laut yang diselenggarakan oleh Ikatan Keluarga Besar Pasantren Al-Falah Tanah Laut (IKBPA Tala Centre) di Gedung Islamic Centre, Minggu (06/11/16).

Pembina Habsy Man Pel Zakiah, S.Pd.I mengatakan keikutsertaan Habsy Man Pel dalam lomba tersebut untuk melihat seberapa besar kemajuan yang didapat setelah melakukan latihan selama beberapa pekan dan Alhamdulillah Grup Habsy Man Pel berhasil menjadi juara I. "Janganlah kalian berbangga dengan hasil yang sekarang , pencapaian ini merupakan cambuk bagi kalian untuk berprestasi lebih tinggi lagi," kata Zakiah.

Lebih Lanjut Zakiah menambahkan kegiatan ekstrakurikuler Habsy akan terus berjalan untuk melatih skill dan kekompakan dalam sebuah grup habsy dan akan terus mengikuti lomba untuk mengetahui seberapa besar kemajuan yang telah dicapai baik oleh Grup Maulid Habsy putra maupun putri. "Pihak Madrasah akan memberikan keluasaan dalam pengembangan kretifitas siswa-siswi Man Pel," tambah Zakiah.

Sementara itu Fitriani Annisa salah seorang personil Grup Habsy Man Pel mengatakan akhirnya Man Pel berhasil menjadi juara I berkat latihan yang dilakukan menghadapi lomba tersebut dan sudah ada kekompakan diantara personil yang ada. "Kebersamaan dan kekompakan akhirnya Grup Habsy bisa memberikan hasil terbaik dan mempersembahkan Tropi bagi Man Pel," kata Fitriani.

Sementara itu Kepala Man Pel Dra. Hj Aminah, S.Pd.I mengatakan mengapresiasi pencapaian yang didapat oleh Grup Habsy Man Pel menjadi yang terbaik di Kabupaten Tanah Laut. "Terus tingkatkan bakat dan keahlian kalian, jangan puas dengan hasil yang dicapai sekarang," kata Hj.Aminah.
 
Kamad juga menambahkan lakukanlah hal-hal yang positif. "Kami dari pihak Madrasah akan selalu mendukung kegiatan yang berkaitan dengan minat dan bakat kalian," tambahnya.

Posting Komentar

0 Komentar