Kepala
Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala)
H.Rusmadi, S.Ag, S.Pd.I,MM mengatakan sesuai tema Hari Kesehatan
Nasional (HKN) ke-52 Tahun 2016 yang bertajuk Masyarakat Hidup Sehat
Indonesia Kuat, diharapkan masyarakat dapat mengetahui dan melaksanakan
gerakan hidup sehat.
''Untuk
itu mari kita galakkan bersama Gerakan Masyarakat (Germas) untuk hidup
sehat, dengan melakukan kebiasaan hidup sehat minimal berolahraga 30
menit sehari,'' ajak H. Rusmadi usai menghadiri Syukuran Peringatan HKN
ke-52 Tahun 2016 di Halaman Kantor Dinas Kesehatan Kab. Tala, Selasa
(15/11/16) kemaren.
Menurutnya,
saat ini pola penyakit sudah berubah. Jika dahulu banyak masyarakat
sakit disebabkan penyakit menular, akan tetapi saat ini banyak
masyarakat yang sakit karena penyakit yang tidak menular seperti
jantung. ''Mari kita jaga kesehatan dari diri kita masing-masing,''
ajaknya lagi.
Peringatan
HKN yang digelar Dinas Kesehatan Kab. Tala tersebut dirangkai berbagai
kegiatan kesehatan, diantaranya donor darah, senam, jalan sehat, dan
pemeriksaan kesehatan penyakit tidak menular secara gratis, dan berbagai
perlombaan lainnya.
Turut
berhadir di kesempatan tersebut Bupati Tala, Ketua DPRD, Forum
Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), Kepala Dinas Kesehatan, Direktur RSUD
H.Boejassin, Kepala Puskesmas dan seluruh warga masyarakat Tala.
Sebelumnya
Kepala Dinas Kesehatan menyampaikan kegiatan tersebut tidak hanya
sebagai ajang peringatan saja, akan tetapi diharapkan mampu meningkatkan
kepedulian, komitmen, dan aksi nyata semua komponen bangsa untuk
mewujudkan Indonesia Sehat.
0 Komentar