Dua orang siswa Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Tanah Laut (Manicta) tampil di Lomba
Pidato Bahasa Arab yang diadakan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ)
Pendidikan Bahasa Arab oleh Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Antasari
Banjarmasin, Sabtu (26/11/16) di Fakultas Tarbiyah IAIN.
Guru
Pendamping lomba Akhmad RofiI S.Ag, MA menyampaikan ada dua orang siswa
Manicta yang mengikuti lomba tersebut atas nama Fathma Fauziah dan
Muhammad Shaufi Taqiyudin dan mereka tampil secara berurutan sesuai
dengan nomor urut yang ditentukan panitia. ''Saingan mereka cukup berat
banyak berasal dari pondok pesantren,'' katanya.
Rofii
juga menambahkan pada saat tampil menyampaikan pidato, Fathma yang
mengambil tema tentang fenomena remaja Awkarin sangat lancar dan lantang
dalam menyampaikan isi pesan pidatonya, sedangkan Shaufi harus diakui
ada beberapa isi pidato yang pelafalan bahasa arabnya masih belum
sempurna. ''Semoga anak didik kami ini mendapat yang terbaik dalam lomba
ini,'' harap Rofii.
Sementara
salah seorang siswa Manicta yang ikut berlomba, Fathma mengungkapkan
telah berusaha semaksimal mungkin pada saat tampil di depan juri dan
berharap isi pesan pidatonya dapat diterima dengan baik oleh peserta
maupun juri. ''Mudah-mudahan saya bisa jadi juara di lomba ini,'' ujar
Fathma.
0 Komentar