Sebanyak
238 Calon Jamaah Haji (CJH) Tahun 2017/1438 H asal Kabupaten Tanah Laut
(Tala) mengikuti Bimbingan Manasik Haji Massal I yang digelar Kantor
Kementerian Agama (Kankemenag) Tanah Laut (Tala) melalui seksi
Penyelenggara Haji dan Umroh, Minggu (09/07/17) di Gedung Balairung
Pelaihari.
Bupati
Tala yang dalam hal tersebut diwakili Kepala Bapedda Tala H. Ahmad
Nizar, M.Si membuka secara resmi dan mengatakan bimbingan manasik haji
merupakan bagian penting dalam penyelenggaraan ibadah haji untuk
menggapai haji yang mabrur.
Pihaknya
berharap kesempatan yang diberikan pemerintah jangan disia-siakan agar
digunakan sebaik mungkin. ‘’Manasik sebagai bekal dan ilmu untuk
melaksanakan ibadah haji,’’ ujarnya. Nizar juga berpesan kepada seluruh
CJH Tala untuk tidak lupa mendoakan daerah Tala menjadi daerah yang aman
tentram dan berkembang.
Dalam
kesempatan tersebut pula Kepala Kemenag Tala Drs. H. Rusbandi, MA
menyampaikan, Pemerintah Daerah (Pemda) maupun Kemenag akan terus
berupaya dalam memberikan pelayanan, khususnya dalam pelaksanaan
pemberangkatan hingga kedatangan agar berjalan dengan baik dan tertib.
Ka.Kankemenag
juga mengimbau agar selama waktu kurang lebih 2 minggu tersebut
digunakan dengan sebaik mungkin. ‘’Gunakan waktu manasik yang disediakan
pemerintah dalam 10x pertemuan tersebut untuk meningkatkan dan menambah
ilmu yang ada,’’ imbaunya.
Sementara
Seksi PHU Drs. H. Akh. Rusyadi melaporkan keberangkatan CJH Tala 2017
dilakukan dengan 2 tahap yakni tergabung dikloter 7 dan kloter 16 yang
akan dijadwalkan keberangkatan pada 8 agustus.
Manasik tersebut turut dihadiri pimpinan Bank Penerima Setoran Haji, Pejabat dilingkungan Kabupaten Tala.
0 Komentar