Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut membuka penerimaan (Open Rekrutmen) Petugas Haji Tahun 2020.
Berdasarkan
surat Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag RI dan Surat
Kantor Wilayah Kemenag Kalsel tentang Rekrutmen Calon PPIH Kloter dan
PPIH Arab Saudi Tahun 1441 H/2020 M penerimaan calon petugas haji sudah
dibuka.
Kepala Kemenag
Tanah Laut H.M.Rusdi Hilmi mengatakan dan mengimbau kepada seluruh ASN
yang memenuhi persyaratan sesuai ketentuan berlaku agar mengikuti dan
mendaftarkan diri sesegeranya. “Ini kesempatan yang bagus dan tugas
mulia untuk melayani tamu Allah,” ucapnya.
Terkait persyaratan dan pelaksanaan seleksi, Rusdi berpesan agar bisa berkordinasi kepada Seksi PHU Kemenag Tala.
Sementara,
Kepala Seksi PHU Kemenag Tala H. Wahyudi menyampaikan penerimaan calon
petugas haji Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI)/ Ketua Kloter dan Non
Kloter dan Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) sudah memasuki
tahapan pendaftaran Seleksi Tingkat I dari tanggal 20 s.d 29 Januari
2020.
“Pendaftarannya
sudah dibuka sebagaimana sudah diinformasikan melalui media dan papan
pengumuman,” ucapnya. “Seleksi dilakukan menggunakan pola (Computer
Assisted Test) CAT sebagai pengganti tes tertulis,” tambahnya lagi, Rabu
(22/01/20).
Pihaknya
menyampaikan nantinya Pengumuman Peserta Seleksi Administrasi yang
berhak mengikuti tes Kompetensi Tingkat Pertama di Kabupaten/ Kota yakni
31 Januari 2020. “Informasi lebih lengkap bisa dilihat Papan Informasi
Kemenag Tala dan Instgram:humas_kemenag_tala serta media lainnya,”
ucapnya.
0 Komentar