Kepala Kantor Kementerian Agama
(Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut H.M.Rusdi Hilmi mengatakan lima
nilai budaya kerja harus diimplementasikan dalam bertugas diantaranya
dengan kedisiplinan dan loyalitas.
Hal tersebut
disampaikannya saat Kegiatan Pelatihan Jarak Jauh Revolusi Mental bagi
ASN Wilayah Kerja Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut Prov. Kalsel
yang digelar oleh Balai diklat Keagamaan Banjarmasin dari tanggal 13
Juli s.d 5 agustus 2020 secara online, Senin (13/07/20) via Zoom.
Ka.Kankemenag
menegaskan sebagai ASN Kementerian Agama harus mengamalkan dan
mengimplementasikan lima nilai budaya kerja kementerian agama dalam
melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.
Dijelaskannya,
lima nilai budaya kerja tersebut meliputi integritas, profesionalitas,
inovasi, tanggung jawab dan keteladan. “ASN kemenag harus menjadi
keteladan bagi yang lain sebagai ASN yang disiplin dan loyalitas yang
tinggi terhadap lembaga,” jelasnya.
Selain itu
Ka.Kankemenag mengatakan pengalaman lima nilai budaya kerja tersebut
merupakan ruh dari kementerian agama sebagai wujud dari visi dan misi
kementerian agama dalam mewujudkan masyarakat indonesia yang taat
beragama, rukun, cerdas, dan sejahtera lahir batin dalam rangka
mewujudkan indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian
berlandaskan gotong royong.
Diakhir
Ka.Kankemenag berharap kepada seluruh peserta kegiatan revolusi mental
untuk saling menguatkan komitmen bersama meningkatkan pelayanan dan
langkah-langkah strategis kementerian agama serta menegakkan disiplin,
“Mari kita saling membantu dan meningkatkan pelayanan kita ditengah
pandemi dalam memberikan layanan yang terbaik,” ucapnya.
Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 36 peserta terdiri dari pejabat fungsional dan pejabat struktural dilingkungan kemenag Tala.
0 Komentar