“Ramadhan Expo merupakan salah
satu upaya untuk mendongkrak perekonomian daerah,”ujar Kepala Kantor
Kementerian Agama (Ka.kankemenag) Tanah Laut H.M.Rusdi Hilmi saat
diwawancarai usai memimpin do’a pada pembukaan Ramadhan expo 1140H /
2019M yang bertempat di Depan Gedung Balairung Tuntung Pandang
Pelaihari, Senin (06/05/19) sore.
Orang nomor satu di kalangan
Kemenag Tala tersebut mengatakan event tersebut secara tidak langsung
turut serta menaikkan perekonomian dan pendapatan masyarakat. “Khususnya
para pedagang kaki lima, rumah makan dan para usaha kecih menengah
turut menikmati keberkahan bulan suci ramadhan,”ujarnya.
Rusdi Hilmi mengatakan
disamping itu keberadaan Ramadhan expo tersebut memudahkan masyarakat
dalam mencari hidangan berbuka puasa yang bervariatif dengan harga yang
sangat terjangkau.
Bupati Tanah Laut H.Sukamta
dalam sambutannya mengatakan Ramadhan expo merupakan agenda rutin yang
kita laksanakan setiap tahun dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan,
kegiatan tersebut merupakan kegiatan positif yang perlu kita lestarikan
dan terus kita tingkatkan kualitasnya.
“Kepada seluruh pedagang saya
pinta agar tidak menambahkan bahan makanan yang dilarang, karena makanan
yang dijual di ramadhan expo ini hanya menyediakan makanan sehat dan
higienis,”tegasnya.
H.Sukamta juga meminta kepada
seluruh pedagang untuk tetap menjaga kebersihan stand masing masing agar
sedap dipandang mata sehingga menarik minat masyarakat untuk berbelanja
ditempat tersebut.
Sementara itu Plt. Kepala Dinas
Pariwisata Ibu Lutfiana Uyun selaku ketua pelaksana melaporkan jumlah
total peserta keseluruhan sebanyak 78 peserta yang terdiri dari pedagang
kue, pedangang lauk pauk, pedagang minuman, garment dan industri
perbankan. “Seluruh stand yang kami sediakan ini gratis tidak dipungut
biaya sewa dan dilaksanakan selama hanya selama bulan
Ramadhan,”jelasnya.
Lutfiana mengatakan tahun ini
Ramadhan expo banyak menyediakan door prize bagi para pengunjung yang
berbelanja senilai 15 ribu akan mendapatkan 1 kupon dan berlaku
kelipatan, kupon tersebut nantinya akan diundi di penutupan ramadhan
expo.
Pembukaan Ramadhan expo
ditandai dengan pemukulan beduk oleh Bupati Tala yang turut didampingi
oleh Wakil Bupati Tala, Sekda Tala dan Forkopimda Tanah Laut.
0 Komentar