Kepala Kantor Kementerian Agama
(Kemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala) Drs.H.Rusbandi, MA meminta
pelayanan Kantor Urusan Agama (KUA) ditingkatkan.
“Baik buruknya layanan KUA akan
menjadi gambaran pelayanan dari Kementerian Agama,” tegas
Ka.Kankemenag saat melakukan monitoring ke Kantor Urusan Agama (KUA)
Kecamatan Takisung, Rabu (08/03/18).
Didampingi Kepala Seksi Bimas
Islam H.Zairin Fanzani,S.Ag., Ka.Kankemenag mengatakan peningkatan
kualitas dari layanan KUA sangat penting karena KUA merupakan bagian
yang terdepan dari pelayanan institusi Kemenag yang langsung dirasakan
masyarakat.
Hal yang sama diutarakan
H.Zairin Fanzani yang mengatakan monitoring tersebut dalam upaya
pembinaan peningkatan pelayanan di KUA. “Kita memberikan pembinaan dalam
bentuk arahan pelaporan pencatatan buku nikah,” terangnya.
Monitoring untuk melihat secara
langsung kinerja dan layanan KUA di lapangan dalam memberikan pelayanan
kepada masyarakat dilakukan tim dari Bimas Islam Kemenag Tala.
0 Komentar