Penyelenggara Syariah H.M.Wahyudi mengatakan peran ulama diharapkan bisa
lebih menjadi penyejuk di masyarakat dalam menyikapi perbedaan pendapat
di tengah masyarakat terutama pasca pilpres.
“Ulama harus
penyejuk dimasyarakat,” ujarnya usai kegiatan Safari Ulama dan
Pengembangan Syariah Tahun 2019, Kamis (27/06/19) di Kemenag Tanah Laut.
Selain itu
menurutnya kegiatan safari tersebut diharapkan dapat membawa manfaat dan
menjadi wadah komunikasi untuk menyampaikan dan mempersamakan persepsi
dalam membangun kebersamaan membina umat.
“Kegiatan ini
mungkin diharapkan bisa dilanjutkan dengan format yang lebih baik lagi,
guna untuk meningkatkan jalinan ulama dan umaro lebih baik lagi,”
ucapnya.
Sementara
Kepala Bidang Urais dan Binsyar Kanwil Kemenag Kalsel H. Ahmad Sawiti
dalam arahannya mengatakan ulama harus berperan aktif mendamaikan
masyarakat untuk mempersatukaan dan kesatuan bangsa Indonesia khususnya
didaerah masing-masing. “Ulama harus aktif menyampaikan kedamaian kepada
masyarakat,” ujarnya.
H. Sawiti
mengatakan ulama merupakan bagian ujung tombang tombak kementerian agama
dimasyarakan harus mampu mengendalikan arus informasi yang menjadi
gejolak dimasyarakat. “Jika ada informasi diterima harus dicek
kebenarannya dengan baik,” imbuhnya.
Pihaknya
berharap kegiatan Safari Ulama tersebut dapat terwakili dari banyaknya
ulama-ulama di Tanah Laut untuk mengajak dan menjaga kesatuan bangsa
Indonesia. “Khususnya ulama didaerah mampu mengendalikan informasi
didaerah,” ujarnya.
Adapun Kemenag
Kabupaten Kota yang menjadi tujuan Safari Ulama ada 5 Kabupaten yakni
Tanah Laut, HSS, HST, HSU dan Kotabaru. "Mudah mudahan 10 orang ulama
yang hadir dapat mewakili semua ulama yang ada di Tanah Laut,”
pungkasnya.
0 Komentar