Kepala Kantor
Wilayah (Ka.Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Kalsel H. Noor Fahmi
mengatakan seluruh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota agar
menindaklanjuti secara bersama-sama Surat Edaran Nomor 15 tahun 2020
tentang Panduan Penyelenggaraan Kegiatan Keagamaan di Rumah Ibadah dalam
mewujudkan masyarakat Produktif dan Aman Covid di Masa Pandemi.
Hal tersebut
ditegaskannya saat Rapat Koordinasi dan Halal Bihalal Se Kalimantan
Selatan secara daring melalui Zoom Meeting, Selasa (02/06/20) pagi.
Ka.Kanwil
mengharapkan edaran dari menteri tersebut agar dipahami bersama dan
dilaksanakan, “Ini yang sudah ditunggu masyarakat terkait pelaksanaan
sholat jum’at dimasa pendemi sekarang,” ucapnya.
Lebih lanjut
lagi H.Noor Fahmi menyampaikan terkait persiapan dan kesiapan
melaksanakan ibadah di rumah ibadah harus berpedoman pada protokol
kesehatan dan edaran menteri tersebut.
Disamping itu
H. Noor Fahmi meminta kepada seluruh jajarannyan khususnya Kepala
Kemenag Kabupaten Kota agar mengawal pelaksanaan ibadah yang
dilaksanakan di rumah ibadah.
“Sebelum
membuka pelaksanaan ibadah dirumah ibadah, harus memperhatikan baik
panitia mesjid, tenaga maupun sarana dan prasarana lainnya,” jelas
Ka.Kanwil.
Menanggapi
tersebut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kepala Kantor
Kementerian Agama (Ka.Kankemenag Tala) H.M.Rusdi Hilmi mengatakan sampai
saat ini Kantor Kemenag Kabupaten Tanah Laut melaporkan tidak ada ASN
yang terpapar positif covid 19.
“Alhamdulillah,
Kita berdoa agar seluruh masyarakat yang terpapar covid beransur sembuh
dan segera kembali berjalan normal,” jelasnya melalui daring.
Kemudian
menurutnya menanggapi SE Nomor 15/2020 pihaknya akan berkoordinasi
kepada semua pihak dan pemerintah daerah kabupaten agar pelaksanaan
ibadah di rumah ibadah harus sesuai dengan protokol kesehatan, baik
ibadah di Mesjid maupun rumah ibadah lainnya.
“Kami segera
berkoordinasi Panitia Mesjid Agung maupun Tim Gugus Covid 19 Tanah Laut
nantinya tentang pelaksanaan penyelenggaraan ibadah di Rumah Ibadah,”
pungkasnya.
Rapat
Koordinasi dan Halal Bihalal tersebut diikuti sebanyak 260 dari
Kabupaten Kota dan sebanyak 40 orang pejabat dilingkungan Kemenag
Kalsel.
0 Komentar