Ka.Subbag TU: Jadikan Supervisi, Bagian Dari Evaluasi Pendidikan di Madrasah


Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Ka.Subbag TU) Kantor Kementerian Agama Tanah Laut H. Zairin Fanzani mengatakan supervisi merupakan bentuk peningkatan mutu pendidikan bagi madrasah di Tanah Laut.

“Jadikan supervisi bagian dari evaluasi pendidikan di madrasah,” ujar H. Zairin saat membuka Sosialisasi Supervisi Pembelajaran Secara Daring bagi RA dan Madrasah se Kab Tala, Selasa (23/02/21) secara daring.

H. Zairin mengatakan melalui supervisi dapat diketahui pembelajaran para guru sudah terlaksana dengan baik atau tidaknya. “Melalui supervisi kita dapat mengetahui kendala yang dihadapi dalam proses pembelajaran,” ucapnya.

Selain itu Zairin mengatakan dimasa pandemi yang terjadi sekarang menuntut para guru harus bisa kreatif dan inovatif dalam proses pembelajaran. “Meskipun pandemi tidak mengurangi komunikasi dan pembelajaran bagi siswa, guru harus memberikan pembelajaran, baik secara daring maupun luring,” ujarnya.

Sebelumnya Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Tala Andri Fazrian mengatakan melalui kegiatan tersebut bisa memberi stimulus para guru agar mampu melakasanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan profesional.

Kegiatan diikuti sebanyak 68 orang terdiri para Kepala MA, MTs, MI hingga RA dengan menghadirkan narasumber Pengawas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tanah Laut.

Posting Komentar

0 Komentar