Kasi PHU: Kemenag akan Terus Besinergi dengan Pemda Tala

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Tala H.M.Wahyudi mengatakan Kemenag Tala akan terus menjalin sinergi dan meningkatkan kerjasama dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Tanah Laut (Tala) guna meningkatkan pelayanan penyelenggaraan haji di Tanah Laut.

Menurut H.Wahyudi siapapun yang menduduki jabatan Sekda Tala, Kemenag Tanah Laut akan terus menjalin kerjasama demi kemajuan pelayanan haji di tanah laut.

“Kami akan berusaha semaksimal mungkin demi kenyamanan tamu tamu Allah, olehkarenanya kami akan terus koordinasi dengan Pemda Tala setiap keberangkatan dan penjemputan jemaah tanah laut,” ujarnya usai memimpin do’a pada pengambilan sumpah/janji pelantikan Pejabat Sekretaris Daerah Tanah Laut Tahun 2020 yang bertempat di gedung Balairung Tuntung Pandang Pelaihari, Jum’at (17/01/20) pagi.

Sebelumnya Bupati Tanah Lanah H. Sukamta dalam sambutannya mengatakan jabatan Sekda merupakan manajemen tertinggi dalam kepegawaian, “Jadi Sekda itu harus bias memberi contoh dengan seluruh pegawai dilingkungan Pemda Tala dan dapat mengarahkan etos kerja, memotivasi seluruh pegawai di Tala demi mencapai target yang lebih baik,” harapnya.

Bupati Tala berpesan kepada Sekda yang baru dilantik untuk segera berkoordinasi dan berkonsolidasi guna mempersiapkan Rencana Kerja Pembangunan Daerah 2020 beserta seluruh pertanggungjawaban keuangan.

Pelantikan turut dihadiri Forkopimda Tala dan seluruh kepala dinas instansi vertical dan OPD Tala yang berjalan lancar dan hikmat.

Posting Komentar

0 Komentar