Kemenag Tala Serahkan Bantuan Al Quran pada Lembaga Terdampak Covid-19


Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala) Hamsani menyerahkan bantuan berupa Al-Qur’an dan Juz Amma kepada lembaga yang terdampak Covid-19, Senin (19/10/20) di ruang Seksi Bimas Islam.

Hamsani mengatakan sebanyak 10 buah mushaf Al-Qur’an dan 5 buah Juz Amma diserahkan langsung kepada lembaga terdampak Covid diantaranya adalah Rutan Pelaihari.

Hamsani mengatakan bantuan tersebut merupakan program dari Dirjen Bimas Islam Kemenag RI turut serta penanggulangan Covid-19 yang belum mereda, dan sebagai sarana penguatan rohani bagi masyarakat yang terdampak Covid-19 dan Rumah Sakit rujukan yang menangani pasien Covid-19.

Lebih lanjut Hamsani mengatakan sasaran pendistribusian kitab suci Al-Qur’an tersebut untuk masyarakat/lembaga/mesjid yang terdampak Covid-19. “Program ini sebelumnya kita sampaikan melalui Penyuluh Agama, tetapi kita baru menerima permohonan dari Rutan,” ucapnya.

Sementara Petugas Jaga Tahanan Rutan Pelaihari M. Fajar mengatakan bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi tahanan yang berada di rutan. “Semoga para napi dapat menggunakannya dengan sebaik-baiknya untuk mengisi kekosongan waktu dengan membaca Al-Qur’an,” ucapnya. 

Posting Komentar

0 Komentar