Kemenag Gelar Bimbingan Calon Pengantin Se-Kabupaten Tanah Laut

Kementerian Agama Tanah Laut melalui Seksi Bimas Islam menggelar Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin Se-Kabupaten Tanah Laut, Selasa (24/10/17) di Aula Kemenag Tala.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala) Drs.H.Rusbandi, MA mengatakan pernikahan merupakan ikatan lahir batin antara seorang pria dan wanita sebagai suami isteri dengan tujuan membentuk keluarga atau rumah tangga yang bahagia berdasarkan Ketuhan Yang Maha Esa.

Dalam arahannya Kemenag mengatakan calon pengantin harus memahami tugas dan tanggung jawabnya sebagai suami dan istri dalam membina rumah tangga. Melalui pembinaan tersebut Ka.Kankemenag berharap para calon pengantin paham dan mengerti tugasnya masing-masing mewujudkan keluarga yang sakinah mawaddah dan rahmah dan mengurangi angka perceraian.

Sebelumnya Fakhrudin  melaporkan kegiatan tersebut diikuti 15 pasang (30 orang) Calon Pengantin yang berasal dari Kecamatan Pelaihari, Batu Ampar, Bati-Bati, Panyipatan, Takisung dan Tambang Ulang.

Adapun narasumber berasal dari Kemenag, Dinas Kesehatan dan Dinas Pengendalian Penduduk KB. Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Tanah Laut. Acara tersebut digelar selama 2 hari.

Posting Komentar

0 Komentar