Bupati : Memetik Hikmah dari Perjuangan Nabi Besar Muhammad SAW

“Peringatan Isra Mi’raj saat ini, selain untuk menyemarakkan syiar Islam, tentu kita harapkan dapat mengingatkan kita bersama untuk meningkatkan keyakinan dan keimanan kepada Allah SWT, karena melalui peringatan Isra Mi’raj kita dapat mengingat, merenungkan dan memetik hikmah dari perjuangan Nabi Besar Muhammad SAW dalam menyebarkan syi’ar Islam,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Tanah Laut (Tala), H.Abdullah, MM saat membacakan sambutan Bupati Tala pada peringatan Isra Mi’raj yang digelar Pemerintah Daerah Kab. Tala, Senin (25/04/16).

Lebih lanjut H. Abdullah mengatakan melalui momentum peringatan Isra Mi’raj,  dapat kita manfaatkan untuk semakin mewujudkan eksistensi keislaman kita, yang memiliki prinsip dasar, nilai dan jati diri yang kokoh sebagai modal utama untuk membangun Kab.Tala yang aman, damai, adil, demokratis dan sejahtera,” katanya.

Peringatan Isra Mi’raj digelar di hutan jati belakang Kantor Bupati Tala dihadiri Ketua DPRD Tala, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Ketua MUI Tala dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkup Pemkab Tala, diisi dengan tausyah dari Ketua MUI Provinsi Kalimantan Selatan, KH. Husin Nafarin,Lc,MA. 

Dalam tausiyahnya KH.Husin Nafarin menyampaikan banyak pembelajaran yang dapat diambil dari peringatan Isra Mi’raj, karena itu kita wajib mempercayai terjadinya Isra Mi’raj terhadap Nabi Muhammad SAW karena peristiwa tersebut termaktub dengan jelas di dalam Al-Qur’an.
“Isra Mi’raj peristiwa penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa tersebut Nabi Muhammad SAW mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan salat lima waktu, bukan perintah yang dibawa malaikat ke bumi,” kata KH.Husin Nafarin yang baru saja terpilih sebagai Ketua MUI Prov.Kalsel.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut (Ka.Kankemenag Tala) H.Rusmadi, S.Ag,S.Pd.I,MM usai peringatan Isra Mi’raj mengungkapkan, dengan kita memperingati Isra mi’raj Nabi Muhammad SAW dapat membuka cakrawala pemikiran dan sekaligus menghasilkan semangat pengabdian dan peran kita bersama dalam membangun masyarakat yang agamis di Kab.Tala.
“Dengan kita menyimak dan menghayati apa yang telah disampaikan didalam tausiyah, paling tidak menambah pemikiran kita untuk lebih baik dan lebih dekat lagi antara kita dengan Allah SWT dan lebih baik lagi di dalam kita bekerja mengabdi  atas ridho Allah SWT,” katanya.

Posting Komentar

0 Komentar