Kasubbag TU Harapkan APSI Tala Tingkatkan Kualitas Pengawas

Kepala Sub bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Drs. H. M. Rusdi Hilmi, MA mengharapkan keberadaan Asosiasi Pengawas Sekolah Indonesia (APSI) dapat meningkatkan kualitas pengawas.

Hal itu disampaikannya dalam sambutannya pada halal bi halal pengurus APSI Tala, Senin (02/07/18) di Aula Kemenag.

Menurutnya, melalui APSI para pengawas dapat saling berbagi ilmu dan informasi sesama pengawas.
Selain itu pihaknya memberikan apresiasi terhadap keberadaan APSI di Tala. “Keberadaan APSI sangat baik bagi pengawas, karena pengawas mempunyai pengawasan penting terhadap pendidikan,” ujarnya.

Sebelumnya Ketua APSI Tala Suwoto, M.Pd menyampaikan, kepengurusan dan keanggotaan APSI Tala sebanyak 67 orang dan kesempatan tersebut pihaknya mengatakan kegiatan tersebut dapat menyamakan visi dan misi APSI.

Selain halal bi halal kegiatan tersebut sekaligus penyampaian laporangan keuangan APSI dan pembahasan ADRT APSI Tala yang dihadiri seluruh pengawas Kemenag, Dinas Pendidikan Kabupaten, pengurus APSI Kalsel dan ceramah agama yang disampaikan Akh.Rifani, M.Pd.

Posting Komentar

0 Komentar