Ka.Kankemenag: KKMI Wadah Kordinasi dan Komunikasi Informasi

Kepala Kantor Kementerian Agama Ka.Kankemenag Kabupaten Tanah Laut (Tala) mengatakan Kelompok Kerja Madrasah Ibtidayyah (KKMI) sebagai wadah berkordinasi dan berkomunikasi informasi terupdate yang dapat diadopsi dan dimusyawarahkan bersama.

“Jadikan KKMI sebagai tempat berbagi informasi dan inovasi,” ucap Ka.Kankemenag saat memberikan arahan pada Rapat Kerja KKMI Tala, Selasa (10/03/20) di MIN 2 Tala.

Di Raker KKMI Tala dengan tema sukseskan Ujian Madrasah Bersandar Komputer (UMBK) TP 2019 -2020, Rusdi mengharapkan seluruh Kamad dapat melaksanakan imbauan Ka.Kanwil untuk melaksanakan Ujian Madrasah Berbasis Komputer (UMBK) ditingkat Madrasah Ibtidaiyah.

“Jika tidak dapat melaksanakan dengan basis komputer kita dapat melaksanakan dengan basis android karena sebagaimana kita ketahui saat ini hampir semua memiliki HP Android sehingga hal tersebut dapat mungkin dilaksanakan,” harapnya.

Selanjutnya Ka.Kankemenag jmengingatkan penggunaan dana Bantuan Operasiona Sekolah (BOS) agar dipergunakan semaksimal mungkin dan jangan mencoba untuk menyalahgunakannya. “Jangan sampai ada penyimpangam dalam penggunaan dana bos,” tambahnya.

Menanggapi arahan Ka.Kankemenag, Ketua KKMI Tala Fakhrurozi mengatakan seluruh Kamad dan Operator MI akan berusaha semaksimal mungkin melaksanakan UMBK tahun pelajara 2019-2020 yang rencananya digelar pada bulan April mendatang tanggal 13 s.d 15 April 2020.

Posting Komentar

0 Komentar