Ka.KanKemenag Buka HUT Ke-20 MTsN 1 Pelaihari

Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala) H.Rusmadi, S.Ag., S.Pd.I., MM membuka secara resmi kegiatan HUT ke-20 MTsN Pelaihari, Senin (30/05/16) di Halaman madrasah. “Kegiatan ini tidak hanya sebagai manakib cerita berdirinya MTsN 1 Pelaihari saja tetapi sebagai ajang silaturahmi para alumni,” ujarnya saat memberikan sambutan dan arahannya dihadapan seluruh siswa-siswi MTsN 1 Pelaihari.

H.Rusmadi memberikan apresiasi kepada MTsN 1 Pelaihari yang mengalami peningkatan setiap tahunnya, baik dari segi sarana maupun prasarana dan seiring berkembangnya usia ke 20 Tahun ia berharap madrasah terus meningkatkan mutu pendidikan, karena MTsN 1 Pelaihari merupakan contoh dari madrasah lainnya. “Semoga menjadi madrasah yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 1 Pelaihari Ahmad Saufi, S.Ag.,M.M.Pd. dalam sambutannya mengatakan pelaksanaan HUT tersebut dimulai sejak 26 s.d. 02 Juni 2016 dan disi dengan berbagai lomba olahraga dan seni tingkat SLTP/MTs/Sederajat se Kabupaten Tala.

Saufi juga berterimakasih kepada dewan guru dan panitia yang ikut berpartisipasi mensukseskan acara HUT tersebut, terlebih kepada Kementerian Agama (Kemenag) yang selalu memberikan dukungan, support kepada MTsN 1 Pelaihari. “Kami ucapkan terimaksih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepada madrasyah kita, semoga dengan Disnatalis yang ke-20 dapat meningkatkan kinerja dan mampu bersaing dengan madrasyah lainnya,” harapnya.

HUT tersebut turut dihadiri Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Hamsani,S.Pd.I., Kepala Pengawas Madrasah, Ketua Kelompok Kerja Madrasah Kalimantan Selatan dan seluruh dewan guru, serta Kamad MTsN 1 Pelaihari dari periode ke periode. 
Acara pembukaan HUT MTsN Pelaihari ditutup dengan pelepasan balon secara simbolis oleh Ka.Kankemenag dan penampilan kesenian di acara hiburan.

Posting Komentar

0 Komentar