1 Tahun Kepemimpinan Bupati, Kemenag Siap Sinergikan Kegiatan Keagamaan

Genap 1 tahun kepemimpinan Sukamta dan Abdi Rahman sebagai Bupati Tanah Laut, pihaknya terus berupaya melaksanakan janji politik yang dijanjikannya dulu, salah satunya adalah mengalokasikan dana kegiatan keagamaan dan sosial setiap kecamatan Rp. 1 Milyar.

Menaggapi hal itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Tanah Laut H.M.Rusdi mengatakan seiring dengan berjalannya kepemimpinan Bupati Tanah Laut H. Sukamta memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas perhatian pemerintah daerah serta memprioritaskan kegiatan keagamaan.

“Kita siap bersinerji dalam memajukan keagamaan di Bumi Tuntung Pandang,” ucapnya usai menghadiri pringatan 1 tahun kepemimpinan Bupati dan wakil bupati Tala, di Gedung Sarantang Saruntung, Kamis (19/09/19).

Rusdi mengatakan kegiatan keagamaan dapat berjalan sesuai dengan harapan tidak hanya melibatkan pemerintah daerah akan tetapi harus semua masyarakat Tanah Laut.

Sementara Bupati Tanah Laut H. Sukamta mengucapkan terima kasih banyak atas semua dukungan seluruh lapisan masyarakat baik dari instansi pemerintah atau dari masyarakat umum.

Pihaknya mengatakan dari 5 janji politik sudah terealisasi, diantaranya ditahun 2019 dana APBD untuk desa sangat besar, melaksanakan manunggal tuntung pandang “Saya mohon dukungan dan masukkan demi kemajuan bumi tuntung pandang,” ucanya.

Dijelaskannya lagi dari 5 janji politik sudah terealisasi 90% namun ada satu janji politik yang belum terealisasi yakni kunjungan tenaga medis langsung kelapangan.

Turut berhadir dikesmepatan tersebut Forum Koordinassi Pimpinan Daerah Tala, Pejabat SKPD Tala, Pimpinan DPRD Tala, Perwakilan Pengadilan Agama dan Ka.Kankemenag.

Posting Komentar

0 Komentar