Ka.Kankemenag Lepas Peserta AKSIOMA

Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala) Drs. H. Rusbandi, MA melepas secara resmi peserta Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (AKSIOMA) di Halaman Kemenag Tala, Senin (10/07/17).

Dalam sambutannya Ka.Kankemenag mengatakan kegiatan AKSIOMA tersebut bertujuan untuk membangun citra madrasah sebagai basis pengembangan rohani, jasmani, skill dan intelektual sehingga mencetak generasi-generasi muda yang berkualitas.

Menurut H.Rusbandi keberhasilan pendidikan harus ditopang kesiapan peserta didik secara jasmani dan rohani dalam menerima pendidikan di madrasah. “Siswa yang sehat tentu tentu mempermudah pendidik dalam melaksanakan pembelajaran dikelas,” ujarnya.

Ka.Kankemenag berpesan kepada seluruh peserta AKSIOMA untuk menjunjung tinggi kejujuran dan sportifitas selama kompetisi berlangsung. “Selamat berkompetisi, jaga kedisiplinan dan semoga kesuksesan prestasi dapat mengharumkan daerah serta madrasah,” pesannya.

Sementara itu Ketua Kontingen Edy Purnomo, S.Pd melaporkan sebanyak 28 orang peserta yang mengikuti AKSIOMA tersebut dengan 7 orang pendamping masing-masing madrasah dengan 7 bidang perlombaan diantaranya MTQ, pidato 3 bahasa, kaligrafi, madrasah singer, tahfidz, bulu tangkis, dan tenis meja.
 
Aksioma tingkat provinsi berlangsung dari 10 s.d 12 Juli 2017 di Asrama haji embarkasi Banjarmasin. “Semoga peserta Tala dapat lolos hingga ke tingkat nasional,” pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar