Ka.Kankemenag Harapkan, Kampung KB Tekan Angka Pernikahan Dini

Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Laut (Tala) H. M. Rusdi Hilmi mengaharapkan, dengan pencanangan kampung Keluarga Berencana (KB) dapat menekan angka pernikahan anak usia dini. 

“Angka pernikahan dini di Tala dari tahun ke tahun terus mengalami kenaikan, tahun 2017 Tala menempati urutan ketiga untuk wilayah Kalsel,” ujarnya usai memimpin do’a pencanangan kampung KB, Senin (15/10/18) di Desa Betalang Kecamatan Jorong.

Lebih lanjut H.M.Rusdi Hilmi berharap, dengan dilaksanakannya pencanangan kampung tersebut secara tidak langsung dapat memberikan pengetahuan kepada masyarakat bahwa usia wanita siap untuk dapat melahirkan itu sangat berpengaruh pada kesehatan ibu itu sendiri. “Semoga pencanangan kampung KB ini dapat membawa perubahan kearah yang lebih baik, baik dari segi ekonomi, sosial dan SDM,” harapnya.

Sebelumnya Bupati Tala H. Sukamta menyatakan, hal yang sama salah satu indikator keberhasilan daerah itu harus dimulai dari keluarga. “Pernikahan dini merupakan awal dari kehancuran suatu daerah, jadi harus kita cegah sejak sekarang,” tegasnya.

Disamping itu, Bupati berharap pencanangan kampung KB dapat meningkatkan kesejahteraan dan mengangkat taraf hidup masyarakat didaerah pedesaan.

Posting Komentar

0 Komentar